Tanggal dan Hari

Menhan Prabowo dan Presiden Erdogan Bahas Kerja Sama Pertahanan RI-Turki 

Di Istana Kepresidenan Turki, Prabowo disambut secara resmi dengan prosesi kenegaraan. Dilanjutkan pertemuan terbatas dengan Presiden Erdogan.
WhatsApp
Facebook
X
Threads

ANKARA,PROTIMES.CO –  Menteri Pertahanan RI Prabowo Subianto mengadakan pertemuan dengan Presiden Turki, Recep Tayyip Erdoğan, di Ankara, Turki, Selasa (30/724) 

Di Istana Kepresidenan Turki, Prabowo disambut secara resmi dengan prosesi kenegaraan. Dilanjutkan pertemuan terbatas dengan Presiden Erdogan.

Pertemuan ini bertujuan untuk meningkatkan kerja sama strategis antara Indonesia dan Turki dalam hal kerja sama pertahanan dan sektor pertahanan.

Erdoğan dan Prabowo mengakui bahwa posisi pemimpin Indonesia dan Turki sangat penting untuk perdamaian global.

“Indonesia menganggap Turki sebagai negara penting, bersahabat dan mitra dalam kerja sama pertahanan. Hubungan ini harus ditingkatkan dalam rangka membangun rasa saling percaya dan peningkatan kapasitas angkatan bersenjata maupun sektor industri pertahanan kedua negara,” ungkap Prabowo.

Saat kunjungan ke Ankara, Menhan Prabowo juga bertemu dengan Menlu Turki Hakan Fidan, Menhan Turki Yaşar Güler serta sejumlah industri pertahanan Turki. (*)

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Scroll to Top

LOGIN