Tanggal dan Hari

Cerita Nur Asia Uno: UMKM Fashion dan Kuliner Lokal Tembus Pasar dan Selamatkan Pelaku Usaha Saat Pandemi

Salah satu bentuk dukungan Nur Asia Uno terhadap UMKM, terutama yang bergerak di bidang kuliner, diwujudkan melalui pendirian Cafe Nur Corner.
Istri mantan Menteri Pariwisata dan Ekonomi Kreatif Sandiaga Uno, Nur Asia Uno. (Foto: RRI)

PROTIMES.CO – Nur Asia Uno menyampaikan bahwa pelaku UMKM di industri fashion dan kuliner Indonesia telah menunjukkan perkembangan positif.

Menurutnya, meskipun tren fashion global terus berubah, pelaku usaha lokal terbukti cepat tanggap dalam menyesuaikan diri dan menangkap peluang.

“Indonesia ini sudah bisa mendunia fashion-nya, karena pelaku-pelaku UMKM ini memang mereka juga cepat tanggap ya melihat model-model dunia,” ujar Nur pada Protimes.co dalam sebuah kesempatan wawancara di At-Taqwa Sriwijaya Hall, Jakarta, Sabtu (22/3/2025).

Ia menambahkan bahwa dukungan terhadap produk lokal perlu terus ditingkatkan agar keberadaan mereka semakin kuat di pasar domestik maupun internasional.

Nur Asia juga menyoroti peran wastra Nusantara seperti batik, tenun, dan songket yang kini semakin dilirik berkat adaptasi desain yang sesuai dengan tren masa kini.

Ia menilai hal ini sebagai kemajuan penting dalam promosi budaya Indonesia melalui fashion.

Salah satu bentuk dukungannya terhadap UMKM, terutama yang bergerak di bidang kuliner, diwujudkan melalui pendirian Cafe Nur Corner.

Ia menjelaskan bahwa kafe tersebut lahir saat pandemi COVID-19 melanda dan banyak pelaku UMKM kesulitan menjual produk mereka.

“Alhamdulillah UMKM ini mereka minta bantuan untuk menjualkan. Jadi saya membuat wadahnya,” katanya.

Ia menekankan bahwa keunikan Cafe Nur Corner adalah produk makanannya berasal dari pelaku UMKM, bukan dari chef profesional.

Menurut Sandiaga Uno, kafe tersebut tak hanya menyelamatkan usaha UMKM saat pandemi, tapi juga berhasil meningkatkan kualitas mereka.

“Sekarang mereka packaging-nya semakin baik, penjualannya semakin meningkat,” ujar Sandiaga.

Pewarta: Dzakwan

Editor: Khopipah

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Scroll to Top

LOGIN