Tanggal dan Hari

Kasus WNA Brutal di Bali, DPR: Imigrasi  Harus Perketat Seleksi Masuk Indonesia

Cucun Ahmad Syamsurijal menilai perlu ada evaluasi menyeluruh tentang sistem pengawasan warga negara asing (WNA), terutama di wilayah strategis seperti Bali.
Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal. (Foto: DPR RI)

PROTIMES.CO – Wakil Ketua DPR RI Cucun Ahmad Syamsurijal menilai perlu ada evaluasi menyeluruh tentang sistem pengawasan warga negara asing (WNA), terutama di wilayah strategis seperti Bali.

Hal ini disampaikan Cucun menanggapi aksi brutal seorang WNA asal Amerika Serikat bernama Mitchell McMahon (MM) yang mengamuk dan merusak fasilitas Klinik Nusa Medika di Pecatu, Bali.

Cucun memandang kasus ini juga menyingkap kelemahan koordinasi antarinstansi, aparat keamanan, instansi kesehatan, dan pihak imigrasi.

“Bagaimana mungkin seorang pengguna narkoba bisa lolos tanpa pengawasan selama tinggal di akomodasi lokal, hingga menimbulkan kericuhan di fasilitas umum?” kata Cucun Ahmad Syamsurijal, Selasa, (15/4/2025).

Waketum PKB ini mengatakan pihak imigrasi  harus memperketat seleksi masuk dan meningkatkan pemantauan terhadap WNA yang tinggal di Indonesia.

“Pihak berwenang juga harus lebih transparan dan tidak ragu menindak tegas pelaku pelanggaran hukum, tanpa pandang bulu,” ucap Cucun.

Menurutnya, kejadian ini harus menjadi momentum untuk memperkuat kedaulatan hukum dan keamanan di tanah air.

“Jangan biarkan Indonesia menjadi tempat bebas bagi pelanggar hukum dari luar negeri yang mengancam ketertiban umum dan membahayakan warga kita sendiri,” pungkasnya.

Pewarta: Khairul

Editor: Khopipah

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Scroll to Top

LOGIN