Tanggal dan Hari

Pemprov DKI Gelar Bazar Ramadan, UMKM Lokal Dapat Angin Segar

Pemerintah Provinsi DKI Jakarta akan menggelar berbagai bazar di sejumlah titik strategis untuk memperkuat ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan UMKM.
Bazar UMKM. (Foto: beritajakarta)

PROTIMES.CO – Dalam rangka menyambut bulan suci Ramadan, Pemerintah Provinsi (Pemprov) DKI Jakarta melalui Dinas Perindustrian, Perdagangan, Koperasi, Usaha Kecil, dan Menengah (PPKUKM) akan menggelar berbagai bazar di sejumlah titik strategis.

Bazar ini bertujuan untuk memperkuat ekonomi masyarakat melalui pemberdayaan Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah (UMKM).

Kepala Dinas PPKUKM DKI Jakarta, Elisabeth Ratu Rante Allo, mengatakan bahwa bazar Ramadan ini akan berlangsung mulai awal Maret 2025 dan akan tersebar di berbagai lokasi.

“Untuk tingkat provinsi, acara utama akan diadakan di Lapangan Banteng. Sementara itu, di tingkat kota administrasi, bazar akan berlangsung di setiap kantor wali kota,” ujarnya.

Tak hanya itu, bazar juga akan menjangkau kecamatan-kecamatan dengan melibatkan 20–30 UMKM di setiap titik.

Langkah ini diharapkan dapat memperluas jangkauan pemasaran produk lokal serta memberikan kesempatan bagi pelaku UMKM untuk lebih berkembang.

Pemprov DKI Jakarta juga menggandeng berbagai pihak untuk mendukung program ini, termasuk Bank DKI, Otoritas Jasa Keuangan (OJK), KPPD, Food Station, dan Dharma Jaya.

Kolaborasi ini diharapkan dapat membantu pelaku UMKM dalam mendapatkan akses pembiayaan dan meningkatkan daya saing produk mereka di pasar yang lebih luas.

Selain sebagai sarana promosi bagi UMKM, bazar ini juga menawarkan bahan pangan pokok dengan harga terjangkau, sehingga masyarakat dapat memenuhi kebutuhan selama Ramadan dengan lebih mudah.

“Kami ingin memastikan masyarakat mendapatkan produk berkualitas dengan harga yang kompetitif. Ini bukan sekadar ajang belanja, tetapi juga bentuk dukungan nyata bagi UMKM agar lebih maju dan berdaya saing,” tandas Ratu.

Dengan adanya bazar Ramadan, diharapkan UMKM dapat semakin berkembang, perekonomian daerah semakin kuat, dan masyarakat bisa menjalani bulan suci dengan lebih tenang dan nyaman.

Pewarta: Dzakwan

Editor: Khopipah

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Scroll to Top

LOGIN