PROTIMES.CO – Anggota Komisi V DPR RI Mori Hanafi mengatakan sarana pelaksanaan PON 2028 di NTB dan NTT harus dipersiapkan dari sekarang.
Mori memberikan beberapa aspirasi dalam bentuk map kepada Kementerian Pekerjaan Umum (PU), salah satunya adalah untuk pembangunan stadion di NTT dan NTB.
“Kami adalah tuan rumah PON tahun 2028. Insya Allah, NTB dan NTT, izin nih, pesan dari teman-teman juga dari NTT. Kami mau menyerahkan, proposal untuk pembangunan stadion Baik di NTT, maupun di NTB,” kata Mori dalam Rapat Kerja Komisi V DPR RI dengan Menteri PU, Rabu (09/07/2025).
“Kami juga mohon support dari seluruh teman-teman, jangan sampai kejadian di Sumatera Utara terulang karena terlalu mepet,” sambungnya.
Legislator Nasdem tersebut menyatakan evaluasi mengenai PON tahun 2024 kemarin adalah waktu dalam persiapan sarana prasarana yang terlalu sedikit.
Untuk itu, supaya PON tahun 2028 bisa berjalan lancar, Mori berharap pembangunan stadion untuk persiapan PON tersebut bisa segera dimulai.
“Mudah-mudahan ini bisa segera dimulai, sehingga kita mulai bangun. Jadi tidak terlalu tergesa-gesa. Karena kalau tergesa-gesa, selain hasilnya kurang bagus, biayanya juga biasanya lebih mahal,” pungkasnya.
Pewarta: Khairul
Editor: Khopipah
Be First to Comment