Press "Enter" to skip to content

Pengerukan 10 Ribu Meter Kubik Lumpur di Cakung Dikebut

Pengerukan Kali Irigasi Bekasi Tengah. (Foto: beritajakarta)

PROTIMES.CO — Gubernur DKI Jakarta Pramono Anung meninjau langsung proyek pengerukan Kali Irigasi Bekasi Tengah, Cakung, Jakarta Timur. Proyek ini melibatkan pengerukan hingga 10.147 meter kubik lumpur sebagai bagian dari upaya strategis pengendalian banjir di wilayah perbatasan.

Pramono menyatakan bahwa pengerukan kali, khususnya di area pinggir Jakarta, menjadi prioritas penanganan banjir.

“Intinya adalah saya sudah memutuskan untuk penanganan pengerukan di pinggir-pinggir Jakarta ini segera dilakukan karena menjadi prioritas utama,” ujarnya.

Proyek ini terbagi dalam dua segmen. Segmen A dari Kanal Banjir Timur hingga Perumahan Metland Ujung Menteng telah selesai dikerjakan pada 19 Mei 2025, dengan volume pengerukan mencapai 5.753 meter kubik sepanjang 1.100 meter.

Saat ini, pengerjaan berlanjut di segmen B, yang mencakup jalur dari gerbang Perumahan Metland hingga Kali Cakung Drain sepanjang 4.200 meter. Volume pengerukan pada segmen ini ditargetkan mencapai 10.147 meter kubik.

Pengerukan dilakukan di sepanjang 5,3 kilometer, melintasi tiga kelurahan: Ujung Menteng, Cakung Timur, dan Cakung Barat. Irigasi ini sebelumnya dibangun pemerintah pusat namun kini menjadi tanggung jawab Pemprov DKI Jakarta.

Pramono menjelaskan, Kali Irigasi Bekasi Tengah dulunya berfungsi sebagai sumber pengairan dan pengendali banjir. Akan tetapi, karena minimnya perawatan, fungsinya menurun, sehingga pengerukan diperlukan untuk mengembalikan kapasitas alirannya.

Kali Irigasi Bekasi Tengah sendiri berada dalam pengawasan Balai Besar Wilayah Sungai Citarum, namun pengerjaannya melibatkan Pemprov DKI Jakarta untuk memastikan percepatan penanganan banjir lintas daerah.

Langkah ini diharapkan dapat memberikan perlindungan terhadap wilayah padat penduduk di timur Jakarta yang kerap terdampak luapan air saat musim hujan.

Pewarta: Dzakwan

Editor: Khopipah

Be First to Comment

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

    © 2025 Protimes.co