Press "Enter" to skip to content

Bukan Sekadar Panen Raya! Prabowo Pamer Teknologi & Hilirisasi, Impor Pangan Terancam Tamat

PROTIMES.CO – Presiden Prabowo Subianto meninjau langsung berbagai inovasi hilirisasi dan teknologi pertanian modern dalam rangkaian Panen Raya di Desa Kertamukti, Kabupaten Karawang, Jawa Barat, Rabu (7/1/2026).

Prabowo menegaskan komitmen pemerintah dalam memperkuat ketahanan pangan nasional berbasis teknologi dan hilirisasi. Hal tersebut terlihat saat Kepala Negara menyaksikan langsung pengolahan lahan menggunakan alat dan mesin pertanian (alsintan) otonom, mulai dari traktor tanpa awak, rice transplanter otomatis, hingga demonstrasi drone pertanian dan pompa irigasi otomatis.

Dalam kesempatan tersebut, Presiden Prabowo juga mengunjungi Pameran Hilirisasi Pertanian yang menampilkan inovasi pengolahan hasil pertanian dan perkebunan bernilai tambah tinggi. Bahkan, Presiden mencicipi langsung sejumlah produk olahan yang dipamerkan.

Salah satu inovasi strategis yang menarik perhatian adalah pengembangan produk gambir. Akademisi dari Universitas Andalas, Muhammad Makky, menjelaskan bahwa gambir merupakan tanaman endemik Indonesia dengan keunggulan kompetitif global.

Gambir merupakan satu-satunya tanaman yang hanya dapat tumbuh di Indonesia dan tidak bisa dibudidayakan di negara lain. Ini keunggulan strategis karena tidak memiliki pesaing,” ujarnya.

Ia menjelaskan, gambir diolah dari daun yang direbus dan diperas hingga menghasilkan getah berbentuk pasta yang kemudian mengeras menjadi bongkahan. Kandungan tanin dan katekin di dalamnya sangat dibutuhkan industri dunia, mulai dari farmasi hingga kosmetik.

Namun, selama ini Indonesia masih mengekspor gambir dalam bentuk mentah. Karena itu, Muhammad Makky berharap pemerintah membuka jalan industri hilirisasi gambir di dalam negeri, khususnya di sentra produksi seperti Sumatra Barat dan Sumatra Utara.

Be First to Comment

    Tinggalkan Balasan

    Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *