Tanggal dan Hari

Bertemu Google Indonesia, Mendag Bahas Pemanfaatan AI untuk Dukung UMKM BISA Ekspor

Mendag Busan melihat pemanfaatan fitur kecerdasan buatan dapat digunakan pihaknya dalam aktivitas pelatihan, bimbingan teknis, atau sosialisasi kebijakan.
Pertemuan Menteri Perdagangan Budi Santoso (kanan) dengan perwakilan Google Indonesia. (Foto: Kementerian Perdagangan)

PROTIMES.CO – Menteri Perdagangan (Mendag) Budi Santoso menerima kunjungan Google Indonesia di Kantor Kementerian Perdagangan, Jakarta, Rabu (22/1/2025). Pada kesempatan tersebut, pria yang kerap disapa Busan ini membahas peluang kolaborasi Kementerian Perdagangan dengan Google Indonesia untuk mendukung Program Usaha Mikro, Kecil, dan Menengah Berani Inovasi, Siap Adaptasi Ekspor (UMKM BISA Ekspor) melalui Program Gemini Academy binaan Google Indonesia.

Pembahasan tersebut terkait dengan potensi pemanfaatan kecerdasan buatan atau artificial intelligence (AI) dalam mendukung UMKM di Indonesia. Diketahui Busan memberikan tanggapan positif terhadap peluang dimanfaatkannya AI Gemini melalui Gemini Academy dalam program ini.

Ia melihat pemanfaatan fitur kecerdasan buatan dapat digunakan pihaknya dalam aktivitas pelatihan, bimbingan teknis, atau sosialisasi kebijakan. Secara langsung, fitur ini dapat mendukung baik Program UMKM BISA Ekspor maupun pengembangan UMKM nonekspor.

Dalam hal ini, upaya pemerintah berkolaborasi dengan Google Indonesia diharapkan mampu mengembangkan keterampilan UMKM dalam menjalankan bisnis mereka.

Pewarta: Dzakwan Edza

Editor: Khopipah Indah Lestari

WhatsApp
Twitter
Facebook
Telegram

Agar Tidak Ketinggalan Informasi Terbaru
Ikuti Berita Kami di Google News, Klik Disini

Scroll to Top

LOGIN